Sabtu, 02 April 2011

Menggunakan Task Schedule

Ketika Anda mengerjakan suatu projek menggunakan .NET pengaturan schedule sangat penting, karena bisa saja Anda sangat sibuk sehingga perlu diingatkan. Biasanya seorang programmer yang sedang serius menulis coding segala pekerjaan akan lupa karena sangat serius mengerjakan proyek tersebut. Sebagai contoh sebaiknya apabila komputer yang digunakan tidak dilengkapi dengan UPS, maka secara periodik nda harus mengaktifkan fasilitas Backup untuk menjaga kemungkinan listrik mati. Oleh karena itu pengaturan Task Schedule akan sangat bermanfaat.
Langkah yang harus dilakukan untuk membuat Task Schedule adalah sebagai berikut:
  1. Klik Start
  2. Klik Control panel,
  3. Klik Task Schedule.
  4. Setelah itu akan tampil jendela Schedule Task. Kemudian untuk melanjutkan pekerjaan Anda klik icon Schedule task tersebut sehingga akan tampil Schedule Tas Wizard
  5. Klik Next untuk melanjutkan
  6. Lalu pilih salah satu fasilitas yang akan dijalankan, misalnya Backup lalu klik.
  7. Untuk melanjutkan klik Next dan akan tampil Schedule Task berikutnya, di sini Anda pilih perform this task yang dikehendaki, misalnya Weekly dan klik, lalu klik Next kemudian atur waktu termasuk jam dan hari, misalnya jam 9:00 dan harinya adalah Saturday. Hal lain yang harus Anda atur adalah user name dan password.
  8. Ketikkan user Anda dan password sesuai keinginan Anda. Lanjutkan dengan menekan tombol Next
  9. Klik Finish untuk mengakhiri pekerjaan Anda.
#

0 komentar:

Posting Komentar

 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...